26.4 C
Lombok

H-1 Lebaran, Kendaraan Masih Padati Pelabuhan Kayangan

Published:

BARBARETO.com | Memasuki H-1 Lebaran, pemudik masih memadati Pelabuhan Kayangan.

Dari pantauan media ini, pada Minggu (1/5/2022) ribuan kendaraan masih memadati Pelabuhan Kayangan.

Kendaraan pada H-1 di dominasi oleh mobil, bus, dan kendaraan beroda dua.

Manager Usaha PT. Indonesia Ferry (Persero) (ASDP), Eka Rosi mengatakan H-1 Jumlah pemudik yang sudah di sebrangkan sebanyak 7.722 orang, dan 1.969 unit kendaraan, terdiri dari mobil, bus, pikup, motor, dan truck angkutan logistik.

Baca Juga :  Lakpesdam NU Lotim Gelar Pelatihan Moderasi Beragama

Mengacu pada Data Posko Angleb 2022 Cabang Kayangan Pelabuhan Kayangan dan Pototano Tanggal 30 April – 1 Mei 2022 ( H-2) Jam 08.00 – 08.00 WITA (24 Jam) diantaranya :

Jumlah pemudik pejalan kaki, terdata sebanyak 15 orang sedang yang menggunakan angkutan umum yang naik dari mataram menuju kayangan sebanyak 7.707 orang.

Baca juga : Ribuan Botol Miras Diamankan Polisi di Pelabuhan Kayangan Lombok Timur

Adapun jumlah pemudik yang menggunakan kendaraan beroda dua sebanyak 869 unit.

Baca Juga :  FWMO Lombok Timur Gelar Dialog Kebangsaan

Kemudian pengguna mobil sebanyak 767 unit, menyusul Pikup sebanyak 68 unit.

Bus sendiri dari H-3 tetap stabil di angka 76 unit.

Sedang truck angkutan logistik sebanyak 189 menyusul Surat Edar (SE) pembatasan penyebrangan truck logistik oleh ASDP sendiri.

Puncak arus mudik di perkirakan hari ini, menyusul hari raya Idul Fitri 1443 Hijriah kemungkinan besok yakni Senin 2 April 2022.

Redaksi Barbareto
Redaksi Barbaretohttps://barbareto.com
Redaksi Barbareto merupakan tim jurnalis yang bertugas melakukan peliputan, penulisan, dan penyuntingan berita dengan menjunjung tinggi kode etik jurnalistik dan Pedoman Media Siber. Setiap konten yang diterbitkan melalui proses verifikasi dan tanggung jawab redaksional.

Related articles

Recent articles