21 C
Lombok
Sabtu, September 21, 2024

Buy now

Ekspektasi Partai Hanura Lombok Timur, Optimis Raih Kursi DPRD

Selong – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Kabupaten Lombok Timur resmi mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada 13 Mei 2023.

Pendaftaran tersebut di hadiri Jajaran pengurus Partai Hanura Lombok Timur (Lotim). Di ikuti oleh sejumlah kader beserta simpatisan dari berbagai kalangan.

Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) DPC Partai Hanura Lotim, Wahyudi Ali Batu menegaskan, dengan semangat yang menggebu dan di topang dengan kader potensial, diri nya optimis akan mengembalikan kejayaan Hanura seperti tahun 2014 yang lalu.

“Dengan semangat dan perjuangan, kami akan mengupayakan untuk mengembalikan kejayaan Hanura di Lombok Timur,” tegasnya, Sabtu (13/05/2023).

Ekspektasi Partai Hanura Lotim, lanjut Wahyudi tidak terlalu tinggi. Namun dengan pergerakan yang tiada henti, Partai Hanura Lombok Timur di yakini mampu mengisi seluruh Dapil yang ada.

“Ekspektasi kami tidak tinggi, cukup semua Dapil terisi. Lebih-lebih Hanura adalah partai lama,” ujarnya.

Tak hanya itu, milenial yang di usung Partai Hanura pada kontestasi Pileg 2024 mendatang, di gadang-gadang menjadi magnet untuk masyarakat agar memilih Partai Hanura.

“Memang skala prioritas adalah milenial. Inilah yang kami dorong untuk menggerakkan suara partai di semua Dapil yang ada di Lombok Timur,” pungkasnya.

Follow kami di Google News

Barbareto
Barbareto
Informatif dan Menginspirasi

Related Articles

Stay Connected

2,593FansSuka
344PengikutMengikuti
112PengikutMengikuti
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Latest Articles