BARBARETO.com | Kendati Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Lombok Timur masih 2 tahun, namun beberapa tokoh dapat dipastikan ikut berkompetisi, salah satunya Khaerul Warisin.
Usai menghadiri acara Halal bihalal bersama relawan dan simpatisan, dirinya menegaskan sudah mengantongi restu dari elit Partai Gerindra, hal ini terbukti dari beberapa kesempatan nama Khairul Warisin selalu di gemakan HBK.
“Yang pasti berdasarkan pertemuan dengan HBK, serta pidato dimana-mana, Saya diminta mewakili Gerindra pada Pilkada mendatang,” tegasnya Rabu (01/06/2022).
Baca juga : Di Depan Simpatisan dan Relawan, Khaerul Warisan Pastikan Ikut Kompetisi Pilkada Lotim 2024
Lanjut Warisin, penjajakan politik guna menentukan pasangan masih menunggu arahan Partai, mengingat Gerindra merupakan Partai Komando, dengan demikian untuk wakilnya harus di survei Partai terlebih dahulu.
“Untuk pasangan, Partai saya masih survei, karena Partai saya merupakan Partai Komando,” ujarnya.
Lebih jauh mantan Wakil Bupati Lotim itu menjelaskan, panggung politik tidak saling berlawanan, hanya saja beberapa calon ditemani untuk Pilkada mendatang dengan optimal dalam berjuang.
“Saya hanya menemani mereka menjadi calon, sehingga perjuangan harus kita optimalkan,” pungkasnya.