19.5 C
Lombok

Richard Riwoe Center dan Forkabes NTT Donasi Masker Bersama Polsek Wawaria

Published:

- Advertisement -

barbareto.com | Ende – Penyebaran Covid 19 di Indonesia semakin memprihatinkan. Hal yang sama juga terjadi di Provinsi NTT. Untuk itu penekanan pentingnya penerapan prokes terus diupayakan.

Sementara itu mapolsek Wawaria, Ende, NTT mengandeng Richard Riwoe Center dan Forkabes (Forum Keluarga Besar Nusa Tenggara Timur) memberikan bantuan masker.

Ada 12 ribu picis masker diserahkan pihak Richard Riwoe Center ke Polsek Wawaria. Donasi masker ini diterima langsung Kapolsek Wawaria IPDA Danca Dima.

Baca Juga :  Kompak, Gubernur Bali Wayan Koster dan Putri Suastini Koster Terima Penghargaan Tingkat Nasional

“Ya kami sangat berterima kasih kepada Richard Riwoe Center dan Forkabes NTT yg telah memberikan bantuan masker,” ujar Kapolsek Kamis (12/8l).

Masker tersebut akan segera dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan. Ada 22 Desa di Wawaria yang menjadi sasaran pembagian masker tersebut. Masker masker ini akan di distribusikan melalui Pasar, Sekolah, Gereja dan tempat umum lainnya.

Baca Juga :  Ketua SMSI Bali: Hentikan Pembodohan, Gibran Mustahil Jadi Cawapres

Untuk diketahui J Richard Riwoe, S.H., S.T., M.A., M.H., M.A., adalah Pembina Forkabes NTT. Yang bersangkutan selama ini tinggal di Jakarta bekerja sebagai lawyer. Pada kondisi Pandemi saat ini turut bergerak untuk membantu tanah kelahirannya dengan memberikan bantuan masker. Nic

- Advertisement -
Redaksi Barbareto
Redaksi Barbaretohttps://barbareto.com
Redaksi Barbareto merupakan tim jurnalis yang bertugas melakukan peliputan, penulisan, dan penyuntingan berita dengan menjunjung tinggi kode etik jurnalistik dan Pedoman Media Siber. Setiap konten yang diterbitkan melalui proses verifikasi dan tanggung jawab redaksional.

Related articles

Recent articles