23.5 C
Lombok
Minggu, November 24, 2024

Buy now

Tidak Ada Kejelasan Dari Paslon, Relawan GASS Iqbal Lombok Timur Bubar

Lombok Timur, Barbareto.com – Tim Relawan Garda Akselerasi Sasambo (GASS) IQBAL Lombok Timur menyatakan resmi dibubarkan.  

Hal tersebut ditegaskan Koordinator Kabupaten Gass Iqbal Lombok Timur, Vicky Febrial Alfayid pada Kamis, (17/10). 

Vicky menilai, Tim relawan Gass Iqbal yang notabene adalah manifestasi gerakan muda iqbal yang seyogyanya akan mengisi pos-pos pemenangan dan untuk meraup suara dikalangan pemuda Lombok Timur sudah tidak lagi dibutuhkan oleh paslon Iqbal-Dinda. 

Baca Juga :  PBNW Akan Laporkan Wagub NTB dan Bupati Lobar

“Sejak dideklarasikannya tim relawan di lembah datu, lombok tengah beberapa waktu yang lalu, tidak ada  kejelasan kerja-kerja politik untuk pemenangan paslon Iqbal-Dinda dan  seolah-olah abai dengan aspirasi kawan-kawan di Lombok Timur,” ungkapnya. 

Begitupun ketika ada kunjungan Lalu Muhammad Iqbal (LMI) ke Lombok Timur, relawan ini tidak pernah dilibatkan dalam rangkaian agenda di Lombok Timur, terkhusus menemui relawan muda GASS Iqbal. 

Vicky menjelaskan, dengan tidak adanya kejelasan ini, koordinator kabupaten GASS Iqbal Lombok Timur mengatakan sampai 40 hari yang menentukan ini tidak sekalipun ada kunjungan menemui relawan dan terkesan paslon ini eksklusif.

Baca Juga :  Cuaca Buruk, Nelayan Lombok Timur Terpaksa Tidak Melaut

“Maka sudah bulat keputusan kawan-kawan di Lombok Timur untuk membubarkan barisan relawan GASS Iqbal ini supaya tidak ada pihak-pihak yang menyalahgunakan indentitas korcam untuk struktural dan sebagainya,” tegasnya. 

Ia menegaskan, Keputusan tersebut diambil setelah menimbang situasi dan kondisi yang sedang berjalan.

Peri Padly
Peri Padly
Kontributor Lombok Tengah

Related Articles

Stay Connected

2,593FansSuka
344PengikutMengikuti
112PengikutMengikuti
Iklan Berbayarspot_img
Iklan Berbayarspot_img
Iklan Berbayarspot_img
Iklan Berbayarspot_img
Iklan Berbayarspot_img
Iklan Berbayarspot_img
Iklan Berbayarspot_img

Latest Articles