Sinergi Polri dan Ulama, Kapolda NTB Sambangi MUI

Published:

- Advertisement -

BARBARETO – Kapolda NTB Irjen Pol. Edy Murbowo, S.I.K., M.Si., silaturahmi dengan Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi NTB Dr. H. Badrun, M.Pd., di Kantor MUI Provinsi NTB. Senin, 19 Januari 2026.

Kapolda NTB hadir bersama sejumlah pejabat utama Polda NTB. Rombongan diterima hangat dan penuh keakraban Ketua MUI NTB beserta jajaran pengurus. Suasana dialog berjalan cair dengan semangat kebersamaan.

Silaturahmi ini menjadi ajang memperkuat komunikasi antara Polda NTB dan MUI NTB, dalam menjaga situasi kamtibmas tetap sejuk, khususnya melalui peran tokoh agama di tengah masyarakat.

⁠Dari Kantor MUI, Kapolda NTB Tegaskan Pentingnya Peran Ulama

Dalam kesempatan tersebut Irjen Edy Murbowo menekankan pentingnya kolaborasi Polri dan ulama.

“Peran ulama sangat penting menjaga persatuan serta menyejukkan umat. Polda NTB siap bersinergi agar NTB tetap aman dan damai,” ungkap Kapolda NTB.

Ketua MUI Provinsi NTB Dr. H. Badrun, M.Pd., menyambut baik silaturahmi tersebut.

“Kami siap mendukung upaya menjaga kerukunan umat dan kondusivitas daerah, melalui dakwah yang menyejukkan,” kata Dr. Badrun.

Melalui pertemuan itu, Polda NTB dan MUI NTB diharapkan terus berjalan beriringan, dalam membangun harmoni sosial serta memperkuat persatuan masyarakat di Nusa Tenggara Barat.

- Advertisement -
Caprizani
Caprizani
Caprizani adalah jurnalis Barbareto yang meliput isu pemerintahan, hukum, politik, ekonomi dan peristiwa daerah di Nusa Tenggara Barat. Ia aktif melakukan peliputan lapangan dan penulisan berita berbasis fakta dengan mengedepankan prinsip akurasi, keberimbangan, dan verifikasi sumber sesuai Pedoman Media Siber.

Related articles

Recent articles