HomeNTBLombok TimurPengembangan Jalan Produksi Upaya Untuk Tingkatkan Kesejahteraan Nelayan

Pengembangan Jalan Produksi Upaya Untuk Tingkatkan Kesejahteraan Nelayan

BARBARETO.com – Pemerintah Kabupaten Lombok melalui Dinas Kelautan dan Perikanan terus berupaya meningkatkan kesejahteraan nelayan. Terbaru, Dinas Kelautan dan Perikanan Lombok Timur diamanatkan Dana Alokasi Khusus (DAK) sebesar 800 juta untuk pengembangan jalan produksi guna mendukung program yang dicanangkan Kementerian Kelautan dan Perikanan Kampung Nelayan Maju (KALAJU).

Demikian diutarakan Sekretaris Dinas Kelautan dan Perikanan Lombok Timur, Sumaryadi menjawab Barbareto.com pada Senin (13/03/2023).

“Saat ini pengembangan jalan produksi masih tahap perencanaan, program ini untuk mendukung program KALAJU,” ungkap Sumaryadi.

Baca Juga :  Rieke Diah Pitaloka Sowan ke Rachmat Hidayat Sebelum Hadiri Kuliah Umum Dies Natalis FH Unram

Sumaryadi menjelaskan, pengembangan jalan produksi tak hanya mendukung program Kampung Nelayan Maju, akan tetapi terintegrasi dengan lobster estate yang rencananya akandibangun di Desa Ekas Buana Kecamatan Jerowaru.

“Jalan produksi nantinya akan terintegrasi dengan beberapa program yang sudah dicanangkan salah satunya lobster estate” jelasnya.

Masih kata Sumaryadi, pembangunan pengembangan jalan produksi tentunya berkaitan dengan masyarakat yang beberapa waktu lalu direlokasi, dimana pembangunan tersebut menggunakan paving block yang otomatis akan melibatkan masyarakat sekitar.

Baca Juga :  Dituntut Jaksa Penuntut Umum, I Ketut W Akan Mengajukan Pembelaan

“Agar daerah tersebut lebih tertata, semua item ditambah, demikian pula dengan jalan produksi ini dihadirkan untuk melengkapi sarana yang sudah ada,” imbuhnya.

Lebih jauh dijelaskan Sumaryadi, pihaknya berharap minggu ini masuk tahapan kepeng, karenanya sehabis lebaran pengerjaan mulai dilakukan, disamping melayangkan surat untuk APH untuk pendamping sehingga sesuai dengan target.

“Kami upayakan minggu ini masuk pelelangan, sehingga selesai lebaran, pengerjaannya menjadi efektif,” pungkasnya.

Follow kami di Google News

Barbareto
Barbareto
Informatif dan Menginspirasi
RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments