barbareto.com | Jakarta – Pada momen peringatan Hari Anak Nasional tertanggal 23 Juli 2021, Presiden Republik Indonesia (RI) Ir. Joko Widodo berpesan supaya anak-anak Indonesia tetap bersemangat belajar dan bermain dari rumah di masa pandemi Covid-19.
“Anak-anakku semua adalah masa depan Indonesia, tetaplah semangat belajar dan bermain di rumah untuk sementara waktu, dan teruslah bergembira,” ucap Presiden Jokowi dikutip melalui akun Media Sosialnya. (23/7/21)
Presiden mengakui, dalam kurun waktu satu tahun terakhir memang menjadi hal yang berat bagi anak-anak. Karena harus berkegiatan dari rumah, dan beraktivitas di rumah.
“Saya tahu kalian pasti rindu bertemu dengan teman, sepupu, atau kakek dan nenek,” katanya.
Keadaan demikian bukanlah keinginan dari semua orang, namun semua aturan yang diberlakukan oleh pemerintah semata-mata untuk menyelamatkan masyarakat dari Covid-19, termasuk menyelamatkan anak-anak.
“Anak-anak bisa berpartisipasi menekan penularan Covid-19 dengan disiplin menggunakan masker, menjaga jarak, dan jangan lupa mencuci tangan,” peringat Presiden Jokowi. (gok)