21 C
Lombok
Sabtu, September 21, 2024

Buy now

Himbauan Bupati Sukiman Terkait Donasi Palestina Belum Digubris Maksimal Oleh OPD

Himbauan Bupati Sukiman Terkait Donasi Palestina Belum Digubris Maksimal Oleh OPD

barbareto.com | Lombok Timur – Himbauan Bupati Lombok Timur, H.M. Sukiman Azmy Kepada Seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) Se-Lombok Timur untuk berdonasi kepada Palestina belum terealisasikan dengan baik.

Pasalnya, dari 30 Lebih Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang dikirimkan Surat Untuk donasi ini, hanya 10 OPD yang sudah merespon dengan baik dan sisanya masih jadi pertanyaan besar bagi Aliansi Patuh Karya Memanggil Untuk Palestina.

”Selain 10 OPD, ada 1 Kecamatan yang juga sukses menyalurkan donasi ini kepada Aliansi Patuh Karya Memanggil, yaitu Kecamatan Terara, sisanya juga kami masih belum tau pasti kapan akan merespon atau setidaknya mengonfirmasi kami terkait perkembangan yang ada,” tandas Ade Putra Kurniawan.

Himbauan Bupati Sukiman Terkait Donasi Palestina Belum Digubris Maksimal Oleh OPD

Dia menyebut 10 OPD di Kabupaten Lombok Timur yang sudah menyalurkan donasi tersebut antara lain: PUPR, Kesbangpol, Dispora, Badan Pertanahan Nasional (BPN) Lotim, Dinas Ketahanan Pangan (DKP), BPKAD, Disperindag, Kesejahteraan Sosial (Kesra) Setda Kab. Lotim, Disperkim dan Dinas Kominfo.

Lebih lanjut, Ade mengatakan pihaknya akan terus mengawal perkembangan di masing-masing OPD sampai Donasi untuk Palestina itu bisa terealisasikan dengan baik dan tak berhenti begitu saja di tengah jalan.

Ia juga mengungkapkan sedikit kekesalan nya terhadap pihak OPD yang sampai hari ini belum mengambil sikap kongkrit terhadap Pengumpulan donasi tersebut.

“Surat turunan dari Sekertaris Daerah (Sekda) Lotim sudah kami Layangkan untuk Seluruh OPD di Kabupaten Lombok Timur, bahkan Sekda Langsung melalui WAG juga menyampaikan informasi himbauan donasi tersebut, tapi hingga hari ini hanya 10 OPD yang sudah jelas-jelas menyalurkan Donasi tersebut, lalu sisanya pada kemana…?,” sesalnya.

Di surat yang tersebar juga sudah jelas Kontak Personal yang bisa dihubungi untuk penyaluran donasi tersebut, Ade Menyebut bahkan rata-rata dari OPD yang memberikan donasi tersebut langsung menghubungi Kontak yang tertera, belum lagi diingatkan Sekda melalui WAG.

“Kira-kira Apa yang mempersulit OPD yang belum Memberikan Donasi tersebut, Padahal Tinggal Hubungi Nomor yang ada, kami langsung jemput donasinya. Kami Juga tidak memaksa Seluruh OPD untuk Berdonasi, Tapi setidaknya kami dikonfirmasi bagaimana perkembangan dan kelanjutan Surat yang kami berikan. Jangan sampai kemudian Kami salahkan Bupati dengan mengatakan kurang tegas untuk memperingati Kepala OPD yang ada di Lombok Timur,” jelasnya.

Namun bagaimanapun, Ade dan Pihaknya mengaku akan mengikuti dengan baik prosedural yang ada hingga ada titik terang yang ditemukan dari OPD yang belum mengonfirmasi kembali suratnya. Sehingga setelah seluruh OPD Kabupaten Lotim menjawab Surat tersebut, Pihaknya akan lebih intens lagi menggarap ke tingkat Kecamatan. (*)

Barbareto
Barbareto
Informatif dan Menginspirasi

Related Articles

Stay Connected

2,593FansSuka
344PengikutMengikuti
112PengikutMengikuti
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Latest Articles