21.2 C
Lombok
Sabtu, April 19, 2025

Buy now

Perusakan Tembok Lapangan SMAN 1 Sikur Berujung Laporan Polisi

Lombok Timur, barbareto.com – Kepala Sekolah (Kasek) SMAN 1 Sikur, H. Khairul Anwar, S.Pd., melakukan pengecekan langsung ke lokasi perusakan tembok lapangan SMAN 1 Sikur, Minggu (13/8/2023).

Dalam kesempatan tersebut, Kasek mengaku geram dan marah karena tembok lapangan SMA di rusak oleh orang tak di kenal.

Kasek melanjutkan, jika warga sekitar peduli dengan SMAN 1 Sikur. Seharusnya warga membantu sekolah untuk memelihara tembok yang lagi dalam proses pembangunan tersebut.

Saat meninjau lokasi, kasek mengaku kaget sekaligus kecewa saat mendapati kondisi kerusakan tembok lapangan tersebut.

Pasalnya, ini adalah perusakan yang ketiga kali, dan yang di rusak adalah tembok sebelah selatan dan utara yang berbatasan langsung dengan pemukiman warga.

Kasek mengatakan, seharusnya warga sekitar turut menjaga, melestarikan, dan memelihara tembok lapangan sekolah tersebut.

Diskusi

Pada kesempatan tersebut, kasek juga mengungkapkan adanya diskusi dengan pemuda desa Gelora sebelumnya. Terkait dengan permintaan pemuda gerami untuk di buatkan gerbang di sisi selatan dan utara lapangan SMAN 1 Sikur.

Diskusi tersebut yang di hadiri oleh perwakilan semua kekadusan di wilayah desa Gelora serta wakil Kepala Sekolah urusan sarana dan kesiswaan dari pihak SMAN 1 Sikur.

Dalam diskusi tersebut di buat kesepakatan untuk sama-sama menjaga, memelihara, dan memanfaatkan fasilitas yang ada, termasuk permintaan pemuda Gerami yang ingin di buatkan gerbang di belakang lapangan, tapi tidak bisa di putuskan, karena harus menunggu persetujuan kepala sekolah yang pada saat itu sedang berada di luar daerah.

Di lain tempat, sempat ada ungkapan bernada ancaman dari oknum pemuda yang di sampaikan melalui tukang yang bekerja akan ada pengerusakan jika permintaan untuk pembuatan gerbang tidak di akomodir.

Saat ini pihak SMAN 1 Sikur telah meminta kasus perusakan tersebut di usut tuntas oleh pihak kepolisian dengan melaporkan kejadian perusakan tersebut ke Polsek Sikur.

Bhabinkamtibmas Desa Gelora, Dedi Suryawan saat di konfirmasi terkait berita ini mengungkapkan.

Bahwa kasus perusakan tembok lapangan SMAN 1 Sikur sudah di laporkan oleh pihak sekolah.

“Sudah bapak,” ujarnya singkat via WhatsApp.

Follow kami di Google News

Baca juga :
- Advertisement -
Ragil
Ragil
Kontributor Lombok Timur

Related Articles

Stay Connected

2,593FansSuka
122PengikutMengikuti
195PelangganBerlangganan

Latest Articles